Semangat Bermusiklah yang Menang

Kompetisi tinggal 2 hari lagi. Yap, kami (Zero) memang mengikuti lagi lomba Cilapop pada ajang IPB Art Contest (IAC) 2015. Mungkin hal yang tidak seharusnya dilakukan oleh mahasiswa tingkat akhir seperti kami, khususnya mahasiswa yang proposal penelitian aja belum di acc (itu gue njir). Namun tampaknya semangat bermusiklah yang menang. Dengan sedikit membujuk satu sama lain, pada akhirnya kami tetap maju.

Saat ini telah turun hujan. Salah satu dari kami ada yang sedang memenuhi kewajiban lain, ada pula yang sedang sakit. Seharusnya, 1 jam yang lalu kami sudah masuk ke dalam studi untuk berlatih. Namun apa daya, gue masih duduk di depan laptop dan menulis tulisan ini. Jalan menuju kemenangan memang nggak mudah kawan.

Rasa geram di antara kami tampak mulai muncul. Atmosfer kompetisi memang sudah sangat terasa. Marah adalah hak kami, namun menahannya untuk mencapai sesuatu yang lebih besar adalah pilihan kami.


Kita kadang merasa tidak cocok dengan partner kita. Mungkin itulah yang dialami anak-anak SMA dengan beribu mantan pacarnya. Sama hal dengan sebuah band. Rasa tidak cocok kadang muncul. Namun, rasa tersebut perlahan pudar apabila kita merenunginya lebih dalam. Yap, hasilnya adalah kelanggengan orang tua kita yang tetap setia satu sama lain. Sayangnya, ada beberapa orang tua kita yang merenunginya terlalu dangkal.

Band adalah sebuah tim. Sangat sulit menyatukan pemikiran banyak orang demi tujuan yang sama. Namun dengan menurunkan ego kita, gue pikir sebuah band dapat bertahan cukup lama. Mungkin menurut kita, part lagu yang telah kita buat dengan susah payah adalah mahakarya. Namun menurut anggota yang lain, itu tidak lebih dari bunyi-bunyian yang hina. Hahaha it's so annoying as hell i think.

Hahaha! Sialnya, semangat bermusiklah yang menang :)


Semoga Zero bisa juara 1 lagi utnuk yang kedua kalinya :)

Semangat juga buat temen-temen kita dari Hanabara yang saat ini sedang berjuang dengan project Reverse Osmosis-nya :) (Editan foto macam ini :''''''''D)

Komentar

Posting Komentar

Cieee udah selesai ya baca postingannya. Gimana? Ada yang mau disampein nggak? Tunggu apa lagi! Segera komen! :D

Postingan populer dari blog ini

Asal mula nama Holister

Ayo Rekaman di Kamarmu dan Jadilah Artis Soundcloud!

Techno-F 2012: Fateta Emang Bikin Bangga!